2nd Degree AV Block dengan Fixed Conduction

AV Block Derajat 2 dengan Fixed Conduction


AV Block dengan konduksi 2:1 atau 3:1 dst, bisa merupakan suatu AV Block derajat 2 tipe 1 ( wenckebach ) atau AV Block derajat 2 tipe 2 ( Mobitz 2 )
Keduanya sulit dibedakan, karena hanya 1 interval PR yang dapat di analisis, sehingga ada atau tidaknya perpanjangan interval PR tidak diketahui
  ( Thanks for Ken Grauer for let me use his strip in my blog, here is the original link strip http://tinyurl.com/KG-Blog-66 )

  • Perhatikan Strip diatas, tiap 2 gelombang P diikuti 1 gelombang QRS tanpa AV Disosiasi ( konduksi 2:1 )
  • Karena hanya 1 interval PR yang dapat dianalisis, sangat sulit untuk menentukan apakah AV Block derajat 2 ini merupakan mobitz 1 atau mobitz 2


Cara membedakan antara Mobitz 1 atau 2 ? :
  • Mobitz 1, Biasanya mempunyai QRS yang sempit dan berespon dengan Atropin dan biasanya benign
  • Mobitz 2, Biasanya mempunyai QRS yang lebar dan tidak berespon dengan atropin serta lebih sering berubah menjadi Total AV Block
  • Tetapi ini tidak bisa dijadikan patokan, karena Mobitz 1 bisa menghasilkan QRS yang lebar bila ada bundle branch block dan Mobitz 2 bisa menghasilkan QRS yang sempit bila letak bloknya tidak terlalu rendah

 Contoh EKG AV Block 2:1 :
 
  • Perhatikan Strip diatas, setiap 2 gelombang P diikuti 1 gelombang QRS ( Konduksi 2:1 )
  • Tidak ada AV disosiasi, Interval PR Konstan
  • Terdapat Right Bundle Branch Block
  • Karena ada gelombang P yang tidak diikuti gelombang QRS, maka Strip ini termasuk AV Block derajat 2 dengan Konduksi 2:1
Share on Google Plus

About EKG Indonesia

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment